0

No products in the cart.

Yuk Cuci Helm

July 3, 2020 Categories: Digital & Electronics.
cuci helm

Hai sob, kali ini saya ingin share cara simpel membersihkan helm, dan bagaimana melakukannya dengan benar supaya bersihnya bisa lebih detil dan tidak ada bagian yang rusak. Mungkin kemarin kalian sempat touring atau mudik dengan motor, nah jangan cuma motor saja yang diperhatikan, helm pun harus diperhatikan. Yuk kita baca artikel ini sampai selesai.

Yang pertama tentu kita lihat kebersihan padding atau busa helm itu sendiri. Biasanya kalau habis touring, busa-busanya akan kotor. Langkah awal tentunya melepas dulu satu persatu busa dan padding-nya. Setelah itu, bersihkan dengan menggunakan sabun. Pilih sabun yang tidak menghasilkan banyak buih. Kalian bisa gunakan sabun atau shampo bayi karena buihnya tidak banyak.

Prosesnya lumayan gampang, beri sedikit sabun atau shampo pada busa dan padding, lalu rendam. Jadi kalau misalnya terlalu banyak buih dikhawatirkan bakal merusak busa helm, seperti gampang kempes. Nah, kita rendam selama 15 sampai 30 menit. Setelah warna airnya berubah lebih keruh, itu berarti kotorannya sudah terangkat dan kalian bisa langsung menjemurnya. Namun perhatikan jangan menjemur di bawah sinar matahari langsung karena akan membuat busanya cepat kempes. Agar busa helm lebih awet, lebih baik dijemur di dalam ruangan di dekat kipas atau blower, tapi jangan di bawah sinar matahari langsung.

Ventilasi helm juga harus dibersihkan karena banyak kotoran yang menumpuk di situ. Ini penting karena berhubungan dengan paru-paru. Kalian bisa membersihkan kisi-kisinya dengan menggunakan cotton bud. Misalnya kalian butuh mencopot area ventilasi, kalian bisa hubungi orang-orang yang memang sudah ahli dalam membongkar helm.

Ada satu hal penting yang perlu diketahui saat membersihkan helm: jangan utak-atik bagian helm dengan busa yang padat, atau bagian snail-nya. Batoknya nggak boleh diutak-atik atau dilepas karena takutnya akan merusak struktur dari helm itu sendiri. Contoh, jika kalian mengalami crash dengan helm yang sudah diutak-atik, benturan tidak bisa diredam dengan sempurna dan bisa berakibat fatal.

O iya, hindari mencuci helm di mal-mal atau tempat cuci helm yang ada di parkiran motor. Alasannya, pada saat pengeringan, helm biasanya dimasukan ke dalam sebuah kotak bersuhu sangat panas. Ini tentunya dilakukan agar helm kering lebih cepat. Akan tetapi, proses pengeringan seperti ini berpotensi merusak busa dan bahkan bagian lainnya yang berfungsi sebagai peredam ketika terjadi benturan. Ok sob, sekian dulu dari saya.

Untuk helm berkualitas tinggi, silahkan kunjungi link yang tersedia.

Rate this post

Leave a Reply

Warning: Undefined array key 0 in /home/melotronic/public_html/wp-content/themes/melotronicw/single.php on line 27 Warning: Attempt to read property "term_id" on null in /home/melotronic/public_html/wp-content/themes/melotronicw/single.php on line 27
0822-3030-60270856-9120-2326