Manfaat Teknologi Video Conference untuk Belajar Mengajar
January 2, 2019 Categories: Digital & Electronics. Tags: video conference.Video conference telah menjadi komponen penting dalam dunia bisnis, tapi ada juga beberapa sekolah yang menggunakan teknologi ini untuk tujuan pendidikan. Anda mungkin tidak pernah berpikir bahwa guru sekolah kini bisa menjangkau siswa di luar ruang kelas. Inilah yang terjadi di ruang kelas moderen di seluruh dunia.
Membawa Dunia ke Dalam Kelas
Dulu, anak-anak belajar tentang budaya dan peristiwa terkini yang terjadi di negara lain dengan cara membaca buku yang sudah ketinggalan zaman, melihat gambar, atau mendengar apa yang dikatakan guru mereka tentang negara tersebut. Mereka belajar tentang peristiwa/kejadian terkini dan budaya yang berbeda tanpa memiliki hubungan pribadi atau mendalam dengan orang-orang itu.
Hari ini, semua telah berubah karena guru bisa membawa dunia luar langsung ke ruang kelas dengan cara yang sangat nyata. Alih-alih hanya membaca buku dan kliping koran, siswa dapat menggunakan video conference untuk berbicara dengan orang-orang yang berada di lokasi/tempat yang berbeda atau bahkan negara yang berbeda. Mereka kini dapat melihat, berbicara dan mendengar dengan mudah dengan bantuan video conference.
Sejak teknologi ini meluas ke seluruh dunia dan banyak negara yang memperbolehkan sekolah-sekolah menggunakannya, siswa dari negara lain bisa berkomunikasi melalui video conference.
Memperkaya Materi Pembelajaran
Video conference memungkinkan sekolah untuk “menghadirkan” pembicara ke ruang kelas, yang biasanya mahal jika harus didatangkan secara khusus. Anak-anak dari segala usia akan tertarik ketika mereka bisa berkumpul dan mendengar seseorang pembicara berbicara dengan cara yang menyenangkan. Dalam banyak kasus, sekolah biasanya hanya mendatangkan orang-orang lokal karena mereka tidak mampu membayar biaya akomodasi untuk pembicara yang lebih baik, yang mungkin tinggal di tempat lain. Dengan teknologi video conference, masalah tadi bisa teratasi. Fee yang dikeluarkan untuk seorang pembicara akan jauh lebih murah karena tidak ada biaya perjalanan yang dikeluarkan.
Hal ini berarti akan lebih banyak sekolah yang bisa “mendatangkan” pembicara untuk siswa mereka ketika mereka memiliki teknologi video conference. Karena teknologi ini sekarang tersedia secara luas dengan harga yang relatif terjangkau, banyak sekolah yang sudah mulai mengadopsi penggunaan video conference.
Sekolah kini bisa mempersiapkan area khusus untuk video conference dan menggunakannya sebagai area bersama untuk semua ruang kelas. Mereka dapat mengadakan konferensi untuk setiap kelas atau konferensi besar dengan seluruh sekolah. Sekolah bahkan dapat menyatukan kelompok-kelompok dari banyak sekolah yang berbeda dan memungkinkan mereka menghadiri konferensi yang sama dengan pembicara khusus pada saat yang bersamaan.
Penggunaan teknologi video conference adalah solusi ideal untuk sekolah-sekolah moderen saat ini.
Baca juga:
Video Conference – Contoh Penerapan Terbaik dalam Bisnis
Video Conference Berujung Viral Gegara Lupa Matikan Kamera
Kerja Dari Rumah, Begini Kiat Video Conference Saat Isolasi Diri
Penggunaan Video Conference untuk Komunikasi Bakal Lebih Sering di Masa Depan
Mengapa Perusahaan Wajib Mempertimbangkan Penggunaan Video Conference
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.